Minggu, 19 Oktober 2014

Maksud dan Tujuan dari Pendidikan Sistem Ganda (PSG)

 Maksud dari Pendidikan Sistem Ganda (PSG)

Maksud dari pelaksanaan Pendidikan Sistem Ganda (PSG) yaitu untuk memperkenalkan kepada siswa dan siswi SMK TELKOM Sandhy Putra Banjarbaru dengan dunia usaha yang tentunya berbeda dengan dunia pembelajaran disekolah serta untuk mempersiapkan mental bagi siswa dan siswi SMK TELKOM Sandhy Putra Banjarbaru dalam menjejaki dunia usaha atau kerja setelah lulus. Bagi siswa dan siswi SMK TELKOM sandhy Putra banjarbaru pelaksanaan kegiatan pendidikan sistem ganda ini adalah untuk bersaing dan menjadi tenaga ahli yang profesional seperti yang dibutuhkan oleh dunia usaha saat ini.

Tujuan dari Pendidikan Sistem Ganda (PSG)
a. Memberikan pengalaman kerja secara langsung serta mampu menyelesaikan permasalahan yang timbul di lapangan.
b. Membentuk sikap atau perilaku siswa yang lebih positif melalui penyesuaian diri dengan lingkungan kerja di tempat Pendidikan Sistem Ganda (PSG).
c. Meningkatkan efisiensi proses pendidikan dan pelatihan tenaga kerja yang berkualitas serta mengerti dalam bidang yang ditekuni.
d. Meningkatankan pengetahuaan siswa dan siswi dalam mempelajari teknologi yang maju dan juga modern yang belum pernah diajarkan disekolah.
e. Memberikan kesempatan bagi siswa dan siswi yang berpotensi untuk menjadi tenaga kerja yang terampil dan produktif berdasarkan pengakuaan standar potensi yang dimiliki.
f. Menghasilkan lulusan-lulusan yang memiliki keahlian profesional yaitu lulusan yang memiliki pengetahuan, keterampilan, dan etos kerja yang sama dengan tuntutan lapangan kerja semakin kompetitif.

0 komentar:

Posting Komentar